Resep kali ini sesuai dengan kreasiku ya....so lets cekidot....
Bahan :
- 1 buah Blewah
- Nata de coco secukupnya
- Sirup vanili secukupnya
- Selasih direndam (selasih ini sebenarnya gak berasa/ tawar tems, agar tampilannya lebih menggoda pakaikan selasih cocok juga)
- Es batu (diserut juga boleh)
Cara membuatnya :
- Belah blewah, kumpulkan bijinya dalam satu wadah lalu saring dan ambil sarinya.
- Kerok daging blewah lalu campurkan dengan sari blewah, nata decoco, selasih, sirup dan es.
- Sajikan dingin.
Gampang banget kan....terakhir kali membuat es ini di rumah mas, hanya saja sirup vanilanya di ganti dengan gula pasir biasa di kasih sedikit bubuk vanila juga enak lo tems bagi yang tidak mempunyai sirup vanila, untuk blewah yang dipilih sebaiknya jangan yang terlalu matang biar gampang di kerok dagingnya, tapi juga jangan yang masih mentah, karena aroma blewahnya tidak akan keluar maksimal, klo ibarat lagu yang judulnya ....sedang-sedang saja.....hehehehe
It's easy....so it's time to pratice....
0 komentar:
Posting Komentar